July 14, 2023

5 Alasan Mengapa Whatsapp Bisnis Penting untuk Bisnis Anda

Whatsapp saat ini tidak hanya sekedar aplikasi berbalas pesan saja. Di sisi lain juga telah hadir aplikasi bernama Whatsapp Bisnis** yang sama-sama merupakan aplikasi WA, hanya saja fiturnya dibuat khusus untuk para pelaku bisnis. Saat ini aplikasi tersebut terbilang penting di dalam bisnis.
Ingin tahu kenapa membuat dan buka Whatsapp
**Business ini penting untuk bisnis yang sedang Anda jalankan? Berikut ini kami akan coba menjelaskan alasan kenapa bisnis Anda akan membutuhkannya.

Cara Mendapatkan dan Login Whatsapp Bisnis

Sebelum kami membahas lebih jauh, pertama-tama kami jelaskan terlebih dahulu cara mendapatkan Whatsapp Business apk.
Untuk pengguna Android, Anda bisa mengunduh terlebih dahulu aplikasinya di Play Store. Sedangkan untuk pengguna HP berbasis iOS, bisa mendapatkan di App Store.
Aplikasinya berbeda dengan Whatsapp biasa karena isinya terdapat fitur tambahan. Fitur-fitur tambahannya yaitu bisa membantu mengembangkan bisnis yang sedang Anda jalankan, terutama dalam layanan customer service.

Kenapa Harus Menggunakan WA Bisnis?

Deskripsi gambar: Foto HP yang menampilkan beberapa aplikasi termasuk Whatsapp
Ada banyak alasan kenapa para pelaku usaha harus _download _Whatsapp terbaru, atau membuatnya. Berikut ini kami sudah merangkum alasan-alasannya yang juga menjadi kelebihan WA Bisnis untuk para pelaku usaha.

1. Meningkatkan Profesionalitas Bisnis

WA Bisnis yang Anda buat akan meningkatkan kepercayaan pelanggan. Pasalnya, akun bisnis Whatsapp Anda bisa mendapatkan fitur “Centang Hijau” pada Whatsapp Business.
Fitur centang ini bisa menambah tingkat kepercayaan pelanggan hingga 100 persen sehingga mereka percaya pada bisnis yang sedang Anda jalankan.

2. Mengefisiensi Waktu Kerja

Aplikasi WA khusus untuk bisnis ini bisa membantu kinerja Anda, maupun tim yang Anda bawahi untuk meningkatkan layanan. Pasalnya, aplikasi ini memiliki banyak fitur yang bisa membantu meningkatkan performa layanan.
Salah satu fitur yang sudah tersedia yaitu fitur Chatbot. Fitur ini akan membantu membalas _chat _pelanggan sehingga waktu Anda menjadi lebih efisien.

3. Memaksimalkan Customer Service

Akun Whatsapp bisa menjadi salah satu layanan CS atau _customer service _pada bisnis yang sedang Anda kembangkan. Anda bisa mencantumkan nomornya di _website _maupun Instagram bisnis yang sedang Anda jalankan.
Dengan begitu, calon _customer _akan dengan mudah menghubungi Anda untuk menanyakan produk atau jasa yang sedang anda tawarkan. Aktivitas bisnis pun menjadi lancar.

4. Digunakan Oleh Banyak Orang

Seperti yang Anda ketahui, WA adalah salah satu aplikasi _chatting _ternama di dunia. Bahkan aplikasi _chat _ini kini menjadi nomor satu di dunia, khususnya di Indonesia. Itu artinya, banyak sekali yang menggunakannya.
Dengan menggunakan akun WA Bisnis ini, maka konsumen yang menggunakan aplikasi tersebut akan mudah menghubungi Anda.

5. Meningkatkan Hubungan Personal dengan Customer

Keuntungan lain menggunakan aplikasi WA bisnis ini yaitu bisa meningkatkan hubungan personal dengan _customer _Anda. Dengan begitu, Anda bisa meningkatkan kepercayaan konsumen baru dan mempertahankan konsumen lama.
Dengan proses membalas _chat _yang cepat, maka _customer _Anda akan merasa senang. Selain itu juga meningkatkan kepercayaan mereka terhadap Anda.

Kesimpulan

WA merupakan aplikasi _chat _nomor satu di dunia dengan jumlah pengguna yang sangat fantastis. Di Indonesia, aplikasi _chat _tersebut juga menjadi yang paling banyak digunakan. Itulah kenapa, memiliki akun WA Bisnis sudah menjadi keharusan bagi usaha yang saat ini sedang Anda jalankan.
Itulah beberapa alasan kenapa setiap perusahaan saat ini wajib memiliki atau menggunakan Whatsapp Bisnis. Bagaimana, tertarik untuk menggunakannya juga? Yuk, instal dan buat akunnya sekarang juga!

Maksimalkan potensi bisnis Anda melalui strategi digital marketing yang efektif dari Hanindo. Temukan solusi terbaiknya di sini!