December 20, 2021

5 Tips Rahasia Zoom agar Membuat Webinar yang Sukses

Menyelenggarakan webinar dengan Zoom membutuhkan persiapan yang matang, sehingga Anda perlu mengetahui cara membuat webinar yang benar.
Event Organizer

Salah satu platform yang digunakan untuk menyelenggarakan seminar online alias webinar adalah Zoom. Hal tersebut bukan tanpa alasan, karena memang Zoom menyedikan fitur-fituryang mumpuni untuk mendukung jalannya webinar. Namun, masih banyak halangan dalammenyelenggaran webinar di platform Zoom satu ini. dijamin webinar yang Anda selenggarakan dengan Zoom dapat berjalan lancar. Lantas, bagaimana caranya? Cek informasi selengkapnya di bawah ini:

Cara Membuat Webinar Sukses di Zoom

Jika dibilang gampang, melakukan webinar di platform Zoom memang sangat gampang. Namun, ada hal-hal yang kadang menghambat jalannya webinar. Hal ini tentu saja akan membuatwebinar berjalan tidak sesuai harapan, bukan? Maka dari itu, Anda perlu melakukan beberapa cara membuat webinar berikut:

1. Anda Wajib Mengenali Audiens

Sama halnya dengan seminar pada umumnya, webinar juga mewajibkan Anda untukmengenali audiens agar persiapan webinar sesuai dan jauh lebih matang. Hal ini perludilakukan, karena nantinya akan berpengaruh pada saat acara webinar berlangsung. Pasalnya, setiap golongan audiens memiliki karakteristik yang berbeda, sehingga jika salah mempersiapkan acara maka audiens tidak akan tertarik dengan webinar Anda. Nah, jikaaudiens Anda adalah remaja yang masih bersekolah di bangku SMP maupun SMA, makaAnda bisa menyajikan webinar yang menarik dengan menyelipkan hal-hal yang booming.

2. Kenali Seluk Beluk Platform Zoom

Karena Anda menggunakan platform Zoom, maka wajib hukumnya untuk mempelajari selukbeluk platform ini. Pastikan Anda mengetahui semua fitur yang disediakan dan apafungsinya, agar bisa mengoperasikan dan menggunakannya selama webinar berlangsung. Dengan mengenali platform Zoom dengan baik, maka Anda akan terlihat lebih profesionallagi dan tentunya akan mendapat nilai plus di mata audiens.

3. Siapkan Topik Menarik

Baik diperuntukkan untuk audiens remaja, dewasa, maupun yang sudah berumur, topic yang diangkat harulah yang menarik. Untuk membuat topik menarik cukup gampang, yaknidengan membuat judul yang tidak akan diabaikan oleh calon audiens Anda. Tak hanya itu saja, judul webinar harus unik dan mengkomunikasikan dengan jelas apa yang akan dibahas dalam webinar yang Anda selenggarakan. Dengan begitu, calon audiens pastiakan penasaran, sehingga akan berbondong-bondong untuk mendaftar di webinar Anda.

4. Promosikan Webinar

Tak kalah penting dari cara membuat webinar sebelumnya, promosi webinar juga menjadifaktor utama dalam menarik para audiens. Agar webinar diikuti oleh banyak orang, makaAnda perlu melakukan promosi atau publikasi yang baik dan disebarluaskan. Nah, untuk menyebarluaskan, Anda tidak perlu ngomong sana ngomong sini, karena bisamemanfaatkan banyak platform, misalnya social media, website, dan lain-lain. Semakinbanyak intensitas promosi Anda, maka akan semakin besar peluang untuk mendapatkanaudiens saat webinar belangsung nantinya.

5. Pilih Waktu Webinar yang Tepat

Untuk melaksanakan webinar, waktu adalah faktor keberhasilan lainnya yang perludipertimbangkan dengan matang. Jangan sampai memilih waktu yang salah, karena akanberpengaruh pada banyaknya audiens yang mendaftar. Pastikan Anda memilih waktudimana para audiens sedang berada dalam kondisi senggang, seperti weekend atau hari liburdi jam-jam yang tepat.

Selain kelima cara membuat webinar yang telah disebutkan di atas, Anda juga perlu banyakberlatih dan menyiapkan mental untuk webinar ini. Pasalnya, mental menjadi kunci sukses utamapada hari H pelaksanaan webinar. Dengan mental yang siap dan kuat, maka presentase webinar berhasil jauh lebih besar.